Trailernya menegangkan. Tak pikir aku bakal ngeliat kode-kodean antara petugas terima telfon di 911 sama seorang wanita yang jadi korban penculikan. Aku udah kadung penasaran dan mengharap ada dialog-dialog unik dan tak biasa antara polisi sama korban, tapi nyatanya aku cuma nemu segelintir aja. The Guilty kayaknya emang mau fokus ke karakter Joe Baylor ketimbang mengeksplorasi penuh kejadian penculikan yang sedang dia tangani. ...